Tuesday, November 20, 2018

MENGEDIT TOOLBAR DAN MENGUBAH SHORTCUT KEYS PADA AUTOCAD




Fungsi Toolbar adalah untuk mempercepat dalam memilih perintah atau command di AutoCAD. Toolbar yang tersedia di autocad sangatlah banyak, seandainya teman-teman rumah anak sipil memunculkan keseluruhan Toolbar yang tersedia maka kemungkinan bidang gambar/area kerja akan habis tertutup oleh Toolbar. 

Dalam tutorial kali ini kita akan belajar bagaimana meminimalisir hal tersebut dengan hanya memunculkan tool yang kita butuhkan saja. Adapun cara untuk menambah atau mengurangi Toolbar dengan langkah sebagai berikut;
  1. Klik kanan salah satu icon perintah yang terdapat di Toolbar (sembarang), maka akan muncul nama-nama perintah lainnya, Pilih salah satu Toolbar yang dibutuhkan dengan klik kiri, maka pada layar kerja akan muncul toolbar nya.
  2. Kemudian geser toolbar tersebut ketempat yang kita sukai dengan klik kiri tahan dan geser, baiknya tempatkan ditempat yang tidak mengganggu layar kerja kita
  3.  Untuk menghilangkannya bisa menutupnya dengan tanda X di sudut kanan atas. Atau melakukan kembali langkah pertama, klik kiri kembali maka ia akan hilang

Langkah diatas merupakan cara untuk memunculkan toolbar. Langkah selanjutnya adalah bagaimana memindahkan salah satu icon perintah ke toolbar yang lainnya. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
  1. Sama seperti langkah pertama memunculkan toolbar yaitu klik kanan icon yang sudah ada, lalu scroll sampai paling bawah lalu pilih Costumize – Costumization all files, maka akan muncul semua toolbar yang tersedia di autocad. Pilihlah toolbar yang ingin kita pindahkan icon perintahnya dengan menyeret icon tersebut, bisa juga kita mengcopy perintahnya.
  2. Setelah dipindahkan ke toolbar baru lalu klik save. Maka hasilnya pada toolbar di layar kerja akan muncul icon perintah baru sesuai yang kita inginkan.


Selanjutnya kita belajar bagaimana mengganti shortcut keys pada perintah autocad. Misalnya kita ingin mengganti shortcut keys CO (Copy) hanya menjadi C saja. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
1.      Klik Tool - Costumize – Pilih Edit Program Parameter. Maka akan muncul layar notepad
  1.  Scroll kebawah sampai nemu urutan jenis shortcutnya dan keterangan perintahnya. Ubahlah shortcut CO menjadi C, Namun jangan lupa pula mengganti perintah C pada circle, karena tidak boleh ada yang double. Jika sudah maka save.
  2.  Kembali ke layar kerja ketik perintah REINIT lalu centang kan PGV Filenya.
  3. Selesai, maka shortcut keys sudah berubah sesuai keinginan kita

Fungsi shortcut keys ini sangatlah diperlukan untuk mempercepat kerja kita di layar AutoCAD. Buat teman-teman Rumah anak sipil baiknya mengusahakan untuk membiasakan diri menggunakan shortcut keys. Biasakan saja sedikit demi sedikit lama kelamaan akan banyak tool yang dapat kita kuasai. Begitupun dengan saya, awal nya saya juga belajar satu persatu menghafal keys nya. Hingga akhirnya sekearang saya tidak perlu menambah banyak icon autocad di layar kerja. Teman-teman dapat juga belajar melalui video di bawah ini.


Lihat juga tutorial lainnya disini
Selamat mencoba dan semoga sukses.

No comments:

Post a Comment